Posted by Cara & Ciri on Jumat, 26 Juli 2013
Cara Membuat Aneka Puding-
Puding, mendengar kata ini saja sudah bikin kita keblinger ingin mencicipinya. Memang, puding merupakan menu yang akan selalu enak dan mengundang gairah siapa saja, termasuk saya. Saya buat artikel ini karena saya juga ingin membuat puding-puding yang enak. Jadi, ketika browsing sana browsing sini, saya mendapatkan banyak menu puding yang nampaknya sangat istimewa. Saya pikir menu-menu ini perlu dilestarikan dan disebarkan ke banyak orang. Tentu saja anda dapat mencarinya sendiri di internet, namun berapa banyak waktu yang akan anda butuhkan ?...
Disini saya telah memilihkan yang paling istimewa buat anda, tapi itu menurut saya. hehehehe
Puding coklat
Bahan-bahan yang perlu disediakan:
- 1 bungkus agar2 coklat merek apa saja
- 1 bungkus Jelly coklat seperty Nutrijel atau lainnya
- Biskuit rasa keju dengan bentuk persegi panjang ya
- 8 sendok makan gula pasir atau bisa diganti sesuai selera
- 5 sendok makan susu bubuk rasa coklat
- 7 gelas air
Cara membuat puding coklat
- Campurkan agar2 dengan Jelly, susu coklat dan Gula pasir kedalam panci, lalu aduklah hingga rata
- Tambahkan juga air dan panaskan sampai air mendidih, jangan lupa sambil di aduk-aduk terus
- Kemudian siapkan loyang persegi, tuang adonan tadi selapis kira-kira dengan ketebalan 2mm kedalam loyang, letakan biskuit keju secara mendatar diatas permukaan adonan tadi.
- Tuang sekali lagi selapis adonan dengan menggunakan sendok secara perlahan diatas biskuit (hindari biskuit yang ada dibawahnya bergeser), lakukan hal yang sama seterusnya hingga beberapa lapis.
- Diamkan adonan tersebut sampai mengeras, setelah adonan keras potong dan sajikan Puding coklat buatan anda.
Puding Coklat Susu
Bahan-bahan yang perlu disediakan:
- Agar-agar bubuk cokelat, 2 bungkus
- Gula pasir, 100 gram
- Susu cair cokelat, 600 ml
- Cokelat masak pekat, 100 gram, lelehkan
- Pasta cokelat, 1 sendok teh
- Garam, secukupnya
Bahan Saus Untuk puding coklat :
- Susu cair, 250 ml
- Tepung maizena, 1 sendok teh
- Gula pasir, 50 gram
- Garam, secukupnya
- Vanili bubuk, 1/4 sendok teh
- Kuning telur, 1 butir, kocok
Cara membuatnya sangat mudah.
- Campur agar-agar, gula pasir, susu cair, dan garam. Aduk rata dan rebus di atas api sedang hingga mendidih sambil diaduk agar tidak pecah.
- Masukkan cokelat masak pekat, masak hingga cokelat larut. Angkat, tambahkan pasta cokelat, aduk rata.
- Tuang rebusan agar-agar ke dalam cetakan yang telah dibasahi air. Bekukan.
- Saus : Rebus susu, tepung maizena, gula pasir, garam dan vanili hingga mendidih. Ambil 1 sendok sayur rebusan susu, tuang dalam kuning telur. Aduk rata.
- Tuang kembali campuran kuning telur ke dalam rebusan susu. Rebus hingga mendidih dan kental sambil diaduk. Angkat dan dinginkan.
- Keluarkan puding dari cetakan, sajikan puding dengan saus vanila.
Pudding Coklat Vla Cokelat
Bahan yang perlu dipersiapkan :
- 1 bks agar-agar bubuk putih
- 500 ml susu segar
- 100 ml krim segar
- 200 gr dark cooking chocolate, cincang halus
- 100 gr chocochips / choco button
Bahan Saus Vla Coklat :
- 200 gr dark cooking chocolate, potong kecil
- 50 ml krim segar
Cara Membuat Pudding Coklat Vla Cokelat :
- Campur semua bahan puding coklat dalam satu wadah.
- Masak dengan menggunakan api kecil sambil diaduk-aduk sampai coklat meleleh dan mendidih.
- Angkat sambil terus di aduk-aduk sampai uapnya berkurang.
- Siapkan loyang puding sesuai selera sobat onliners.
- Masukkan beberapa butir choco chips atau choco button di dasar loyang.
- Tuang dengan adonan puding, biarkan sampai pudding membeku atau mengeras.
- Simpan didalam lemari es hingga pudding dingin dan sajikan dengan saus vla coklat.
Cara Membuat Saus Vla Cokelat :
1. Lelehkan cokelat, jangan sampai gosong. Matikan api.
2. Selagi masih panas, tambahkan krim, kemudian aduk sampai rata dan agak mengental.
Ini untuk 10 porsi Puding Coklat Vla Coklat
Itulah resep-resep
cara membuat aneka puding coklat istimewa. Semoga anda berpendapat sama dengan saya bahwa puding ini benar enak. Wassalam.
Sumber:
http://infoharianterbaru.blogspot.com/2013/05/resep-membuat-puding-coklat-buah-karamel-lezat.html
http://queerchef.blogspot.com/2013/05/puding-coklat-yang-di-sukai-semua-orang.html
http://www.tempatonlineku.com/2012/11/resep-membuat-puding-coklat-vla-cokelat.html